JAYAPURA, iNews.id - Polda Papua mengusut kasus pembunuhan Michelle Kurisi Ndoga di Kimbim, Kabupaten Jayawijaya, Pegunungan Papua, Selasa (29/8/2023). Cucu kepala suku Orang Asli Papua (OAP) itu tewas ditembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo meminta kepada semua pihak untuk bersabar menunggu hasil penyelidikan resmi sebelum membuat kesimpulan atau mengambil tindakan lebih lanjut.
"Pembunuhan ini terjadi setelah dia diinterogasi mengenai tujuannya dalam perjalanan menuju ke Kwijawagi, di mana dia bermaksud mengumpulkan data tentang pengungsi perang masyarakat Nduga," ujar Kombes Pol Benny dalam keterangannya, Rabu (30/8/2023).
Dia memastikan, penegakan hukum dan keamanan merupakan prioritas utama di Papua. Dia mengimbau kepada masyarakat Papua untuk tidak terprovokasi propaganda oleh berita yang belum terbukti kebenarannya.
"Mari kita bersama-sama menunggu hasil penyelidikan yang akan memberikan klarifikasi yang jelas mengenai insiden ini," ucapnya.
Diketahui, Michelle Kurisi Ndoga merupakan aktivis sosial yang banyak dikenal masyarakat kerena kepeduliannya terhadap masyarakat dan anak-anak di pelosok-pelosok Papua. TPNPB dalam siaran persnya menuduh Michelle Kurisi Ndoga seorang agen intelijen TNI-Polri.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait