JAKARTA, iNews.id - Festival Film Bulanan periode November 2022 kembali dibuka. Kali ini untuk peserta di kawasan Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, agenda tersebut sebagai bentuk membangun sektor ekonomi kreatif, khususnya subsektor film.
Bagi Anda yang berminat jangan lupa pendaftaran Festival Film Bulanan dibuka dari tanggal 2-12 November 2022. Anda bisa mendaftar lewat www.festivalfilmbulanan.com.
Sebelumnya festival film bulanan ini sudah menjaring peserta di Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi dan Sumatra. Sandi menuturkan jika pendaftaran di lokas 4 ini merupakan yang terakhir.
“Pada bulan November ini kita membuka pendaftaran khusus untuk sineas yang ada di wilayah Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat, sekaligus menjadi pendaftaran terakhir di tahun 2022, jadi jangan sia-siakan momentum ini”, ujar Sandi.
Sandi meyakini jika karya senies di lokus 4 ini bisa bersaing dengan lokus lainnya. Festival ii juga sebagai ajang pembuktian para sineas daerah.
“Kesempatan ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya, ada banyak kekayaan Indonesia yang menarik yang bisa kita ceritakan lewat film," katanya.
Untuk dua film yang terpilih, Kemenparekraf akan memberikan sertifikat dan souvernir. Karya mereka juga akan dipublikan di media nasional. Poster film mereka juga akan mejeng di area Kemenparekraf.
Menariknya, film yang terpilih juga tayang di kanal YouTube Kemenparekraf selama satu bulan. Kemdudian, menjadi nominasi di Malam Anugerah Festival Film Bulanan akhir tahun.
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait