get app
inews
Aa Text
Read Next : Brimob Polda Jabar Luncurkan Bus Sekolah Gratis Pelajar di Pelosok Tasikmalaya, Simak Rutenya

Buru Penyerang Bripda Diego, Polda Papua Kirim Pasukan Tambahan ke Wamena

Senin, 20 Juni 2022 - 17:16:00 WIT
Buru Penyerang Bripda Diego, Polda Papua Kirim Pasukan Tambahan ke Wamena
Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri. (Foto: Edy Siswanto).

JAYAWIJAYA, iNews.id - Polda Papua memburu penyerang anggota Brimob Yon D Wamena Bripda Diego Rumaropen di Distrik Napua, Jayawijaya, Sabtu (20/6/2022). Pelaku diketahui Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya. 

Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri mengatakan, telah mempersiapkan kekuatan personel tambahan untuk menangkap para pelaku.

“Kami tidak akan membiarkan siapa pun di negara ini yang hidup seenaknya dengan melakukan kekerasan-kekerasan, baik itu kepada masyarakat ataupun aparat TNI-Polri," ujar Mathius D. Fakhiri di Papua, Senin (20/6/2022).

Dia menuturkan, Polda Papua juga akan mengirim pasukan tambahan ke Wamena. Selain itu, dia bersama PJU Polda Papua akan menuju ke Wamena, Selasa (21/6/2022). 

“Saya akan mengirim Brimob juga dalam waktu dekat dan besok saya akan ke Wamena. Dan apabila di dalam internal ada kesalahan prosedur, tentu akan dikenakan aturan hukum yang berlaku,” tuturnya.

Diketahui, Bripda Diego tewas karena luka sabutan parang oleh pelaku yang berjumlah dua orang. Selain itu, pelaku juga merampas dua senjata api yang diperang oleg Diego.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut