Hari Ini 22 Agustus, 36 Pasien Positif di Papua Sembuh dan 6 dari Papua Barat

JAYAPURA, iNews.id - Pasien terkonfirmasi positif virus corona di Papua hari ini, Sabtu (22/8/2020) bertambah 33 orang. Totalnya saat ini ada 3.567 kasus terakumulasi di daerah tersebut.
Sementara itu melansir data dari Satgas Penanganan Covid-19, jumlah pasien di Papua Barat menjadi 647 orang. Ada penambahan empat kasus baru pada hari ini.
Pasien sembuh di Papua menjadi 2.277 orang, bertambah 36. Sementara di Papua Barat kini 518 orang atau mengalami kenaikan enam orang yang dinyatakan sehat.
Sedangkan warga meninggal akibat Covid-19 di Papua sebanyak 42 pasien. Sementara di Papua Barat tetap tujuh kasus. Tidak ada penambahan kasus kematian baru di dua daerah tersebut.
Untuk skala nasional, jumlah pasien positif virus corona di Indonesia bertambah 2.090 kasus. Dengan adanya penambahan ini, total kasus per hari ini ada 151.498 pasien positif Covid-19.
Pasien positif virus corona yang meninggal dunia bertambah 94 orang. Total ada 6.594 kasus kematian akibat Covid-19. Adapun pasien sembuh hari ini bertambah 2.207, sehingga total 105.198 warga yang sempat terpapar virus corona kembali dinyatakan sehat.
Editor: Andi Mohammad Ikhbal