SORONG, iNews.id - Jumlah pasien terkonfirmasi positif di Kota Sorong, Papua Barat, bertambah menjadi 327 orang. Ada temuan 13 kasus baru dari hasil pemeriksaan Balitbangkes Makassar.
Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Sorong, Rudy R Lakku mengatakan, dari hasil pemeriksaan 182 sampel tersebut terdapat sebanyak 35 orang dinyatakan sembuh dan 13 penambahan kasus baru.
"Total ada 327 orang dinyatakan positif," kata Rudy di Kota Sorong, Papua Barat, Rabu (19/8/2020).
Untuk pasien sembuh, kata dia, jumlahnya sebanyak 258 orang. Kemudian ada 40 orang diduga kontak erat dan warga yang suspek virus corona sebanyak 19 orang.
"Pasien positif Covid-19 terus bertambah karena transmisi atau penyebaran lokal di Kota Sorong, karena itu warga kami imbau untuk tetap menerapkan protokol kesehatan," ujar dia.
Upaya penanganan virus corona ini, kata dia, menjadi tanggung jawab bersama. Dia meminta seluruh warga di Kota Sorong dapat melindungi diri dan keluarga dari wabah tersebut.
Editor : Andi Mohammad Ikhbal
Artikel Terkait