Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono. (foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Kehadiran pasukan gabungan TNI-Polri di Papua untuk memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat. Hal ini disampaikan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono.

Dia menegaskan, TNI-Polri berusaha melindungi masyarakat Papua dan memburu kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang dalam beberapa waktu terakhir meningkatkan eskalasi teror. 

Menurutnya ada dua metode yang dilakukan TNI-Polri dalam penanganan di Papua, yakni soft power dan hard power.

"TNI-Polri hadir untuk memberikan rasa aman masyarakat dengan metode soft power dan hard power," kata Argo kepada wartawan, Minggu (18/4/2021). 

Informasi terkini, KKB masih melakukan aksi teror dengan membakar honai milik kepala suku dan rumah guru di kampung Dambet, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua pada Sabtu (17/4/2021). Namun dalam serangan teror ini dipastikan tidak ada korban jiwa.

Kasatgas Humas Operasi Nemangkawi Kombes Pol M Iqbal Alqudusi menjelaskan, kejadian pembakaran terjadi pada pagi hari, tepatnya pukul 09.30 WIT.


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network