JAYAPURA, iNews.id - Wakapolda Papua Brigjen Pol Ramdani Hidayat kunjungan kerja dan koordinasi terkait pengamanan lintas batas perbatasan RI-PNG (Papua Nugini). Langkah ini dalam rangka penanggulangan dan penanganan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di perbatasan RI-PNG Skouw-Wutung, Kota Jayapura sebagai bentuk tindak lanjut dari Kapolri beberapa waktu lalu.
Menurutnya, Polda Papua kini bakal memperketat pengawasan jalur tikus pada beberapa titik di wilayah perbatasan RI-PNG dalam rangka penanggulangan TPPO. Selain itu akan intens berkoordinasi terkait pengamanan di wilayah perbatasan tersebut.
“Kami kunjungan ke wilayah perbatasan untuk memperkuat koordinasi guna memberantas perdagangan manusia,” ujarnya, Jumat (9/6/2023).
Wakapolda menyampaikan bakal menempatkan personel di titik jalan tikus yang sering dilalui. Kemudian dari Ditsamapta akan menyiapkan anjing pelacak untuk mengetahui jika ada barang terlarang yang dibawa.
“Terkait anjing pelacak, Ditsamapta Polda Papua akan menyiapkan. Jika tidak bisa menetap di sini, maka datangkan dari Polda setiap hari perlintasan,” katanya.
Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait