Saat ini, kata dia kondisi keamanan di wilayah itu relatif aman. Kendati demikian, anggota masih bersiaga dan warga (khususnya perempuan dan anak-anak) mengungsi ke koramil dan polsek di Kabupaten Dogiyai.
Sementara itu, Kapolres Dogiyai Kompol Bambang belum bisa memastikan siapa pelaku pembakaran karena massa dalam melaksanakan aksinya terbagi beberapa kelompok.
Menurutnya, anggota TNI dan Polri kini berupaya bantu masyarakat yang alami musibah akibat rumah atau kiosnya dibakar.
Selain itu, Polres Dogiyai juga sudah menerima tambahan personel dari Polres Nabire dan Polres Deiyai. Dia berharap, adanya penambahan petugas ini dapat mengatasi gangguan kamtibmas yang terjadi.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait