get app
inews
Aa Text
Read Next : Prabowo Rehabilitasi 2 Guru Luwu Utara yang Dipecat gegara Galang Iuran untuk Gaji Honorer

2 Orang Penikam ASN Inspektorat Kabupaten Yahukimo hingga Tewas Ditangkap

Sabtu, 06 April 2024 - 05:12:00 WIT
2 Orang Penikam ASN Inspektorat Kabupaten Yahukimo hingga Tewas Ditangkap
Aparatur Sipil Negara (ASN) Inspektorat Daerah Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan tewas ditikam orang tidak dikenal (OTK). (Foto: Polda Papua).

JAYAPURA, iNews.id- Polisi menangkap dua pelaku penikaman terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) Inspektorat Pemerintah Kabupaten Yahukimo hingga tewas. Kedua pemuda itu kini ditahan di Mako Polres Yahukimo, Papua Pegunungan.

"Kami membawa dua orang tersebut ke Mako Polres Yahukimo guna penyelidikan lebih lanjut,” ujar Kapolres Yahukimo AKBP Heru Hidayanto dalam keterangannya dikutip, Jumat (5/4/2024).

Dia mengungkapkan, kedua pelaku berinisial EP berusia 29 tahun dan GS 22 tahun. Selain itu, kata dia polisi juga menyita sejumlah barang bukti berupa dari Tempat Kejadian Perkara (TKP) berupa pisau dengan bercak darah, robekan kain dengan bercak darah dan dokumen inspektorat Kabupaten Yahukimo.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo mengungkapkan, kejadian tersebut Kamis (4/4/2024). Indentitas korban, kata dia bernama Yosep Pulung berusia 55 tahun.

“Korban Yosep terjatuh dan salah satu pemuda tersebut mengambil sebilah pisau dan menusuk Perut kanan korban,” ujar Kombes Benny dalam keterangannya dikutip Jumat (5/4/2024).

Menurutnya, dalam kondisi terluka korban sempat berlari menuju Halaman SD Negeri untuk meminta pertolongan. Korban kemudian oleh petugas dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dekai.

“Saksi yang melihat korban terjatuh dan meminta bantuan langsung melaporkannya ke Piket penjagaan Polres Yahukimo dan direspons cepat oleh personel dengan mendatangi TKP penikaman,” ucapnya.

Dia menyampaikan, korban sempat mendapatkan penanganan di RSUD Dekai kemudian dirujuk ke Jayapura menggunakan pesawat Adven (NGI).

"Namun sayang, nyawanya tidak tertolong dan meninggal dunia dalam perjalanan dari bandara ke rumah sakit Yauware Sentani,”  katanya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut