get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Jateng Antisipasi Gesekan Massa Pro-Kontra Jelang Pemakzulan Bupati Pati

5 Fakta Kontak Tembak TNI-Polri dengan Teroris KKB, Berlangsung Dini Hari hingga Tewaskan 2 Orang

Minggu, 16 Mei 2021 - 20:26:00 WIT
5 Fakta Kontak Tembak TNI-Polri dengan Teroris KKB, Berlangsung Dini Hari hingga Tewaskan 2 Orang
Sejumlah barang bukti milik KKB yang disita dari Kampung Tagaloa, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua. (Foto: Istimewa)

TIMIKA, iNews.id – Kontak tembak kembali terjadi antara aparat gabungan TNI-Polri yang tergabung dalam Satgas Gakkum Operasi Nemangkawi dengan teroris kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kampung Mayuberi, Distrik Ilaga Utara, Kabupaten Puncak, Papua, Minggu (16/5/2021). 

Dalam kontak tembak tersebut, tiga anggota teroris KKB pimpinan Lekagak Telenggen tertembak, dua di antaranya tewas di tempat. Sedangkan satu lainnya melarikan diri dengan membawa senjata api jenis AK-47.

Berikut 5 fakta kontak tembak TNI-Polri dengan teroris KKB di Mayuberi:

1. Berlangsung Dini Hari Hingga Subuh

Kontak tembak Antara TNI-Polri dengan teroris KKB terjadi pukul 03.19 hingga subuh sekitar pukul 04.12 WIT. 

2. KKB Pimpinan Lekagak Telenggen

Kontak tembak antara TNI-Polri dengan tiga anggota teroris KKB terjadi di sekitar jembatan Kampung Mayuberi, Distrik Ilaga Utara. Ketiga teroris itu diketahui anak buah Lekagak Telenggen yang selama ini sering berulah dan menebar teror.

3. Dua Anggota Teroris KKB Tewas

Pasukan TNI-Polri berhasil menembak tiga anggota dari Lekagak Talenggen, dua di antaranya tewas ditempat dan satu lainnya melarikan diri dalam kondisi tertembak. Seorang yang melarikan diri tersebut terpantau membawa senjata api jenis AK-47.

4. Ditemukan Senjata dan Uang Rp14 Juta

Selain senjata, ditemukan uang Rp14 juta. Rincian penemuan barang yakni, senjata api jenis Moser dan amunisi, aparat juga menemukan tiga Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan uang sebesar Rp14.400.000. Ketiga KTP tersebut milik warga bernama Martinus Murib, Osea Labene dan Rosi Hambal.

Barang bukti yang diamankan oleh petugas, 2 mayat teroris, 1 pucuk senjata organik jenis Moser 7,62, 1 buah HT Icom, amunisi 17 butir, 4 selongsong peluru, 2 magazen Moser, 1 buah teropong siang, 3 buah HP, 1 bendera Bintang Kejora, uang Rp14.400.000,- dan 3 buah KTP.

5. Satgas Gakkum Olah TKP

Satuan Tugas Penegakan Hukum Nemangkawi akan mengolah tempat kejadian perkara (TKP) kasus kontak tembak yang menewaskan dua anggota teroris KKB di Mayuberi, Ilaga Utara, Kabupaten Puncak, Minggu (16/5/2021).

Olah TKP dijadwalkan hari ini oleh Satgas Gakkum Nemangkawi di Kampung Mayuberi.

"Memang satgas gakkum Nemangkawi telah berencana melakukan olah TKP di Mayuberi, setelah kontak tembak dengan KKB di wilayah tersebut," kata Kasatgas Humas Nemangkawi Kombes Iqbal Alqudusy.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut