Kondisi Terkini Prada Giyade Korban Penembakan KKB, Dirawat di RSUD Mimika
INTAN JAYA, iNews.id - Prada Giyade Ramadhani Fattah tertembak dalam penyerangan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Pos Titigi Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua, Sabtu (5/2/2022). Prada Giyade merupakan personel Satuan Tugas (Satgas) Kodim Yonif PR 328/DGH.
Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga mengatakan, Prada Giyade telah dievakuasi menggunakan helikopter milik TNI Angkatan Udara (AU) Caracal dan Penerbad Bell-412EP ke Pos Kotis Mamba. Selanjutnya, Prada Giyade dibawa menggunakan ambulans menuju Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mimika.
"Pukul 14.00 WIT, heli TNI AU yang mengevakuasi tiba di Helipad Lanud Y Kapiyau Timika. Kemudian korban luka tembak segera dibawa menuju RSUD Kab. Mimika menggunakan ambulans untuk mendapat perawatan lebih intensif," ujar Aqsha di Papua, Sabtu (5/2/2022).
Editor: Kurnia Illahi