Resmi Jabat Pangdam Cenderawasih, Ini Kata Mayjen Izak Pangemanan soal KST-Pilot Susi Air

Resmi Jabat Pangdam Cenderawasih, Ini Kata Mayjen Izak Pangemanan soal KST-Pilot Susi Air
Pangdam XVII Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan usai serah terima pasukan di Lapangan Hitam Makodam Cenderawasih, Kamis (25/5/2023). (Foto: iNews/Edy Siswanto)

JAYAPURA, iNews.id - Mayjen Izak Pangemanan hari ini resmi tugas perdana sebagai Pangdam XVII Cenderawasih. Dia menggantikan Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa.

Seusai serah terima pasukan yang dilaksanakan di Lapangan Hitam Makodam Cenderawasih, Pangdam kepada awak media menyebutkan jika penanganan kelompok sipil teroris (KST) di Papua mengedepankan komunikasi. Pangdam mengibaratkan KST seperti alang-alang yang harus dibersihkan. 

"Memang kelompok-kelompok yang masih menganggu keamanan, tetapi kita tahu, ketika kita menanam padi dalam suatu lahan, maka yang tumbuh tidak hanya padi, namun juga ada alang-alang. Tetapi bukan berarti satu lahan itu kita tebang semua, namun alang-alangnya kita bersihkan," ujar Pangdam, Kamis (25/5/2023).

Menurutnya, KST harus diberikan pemahaman agar program pemerintah berjalan baik. Pangdam juga menegaskan jika upaya pembebasan pilot Susi Air terus dilakukan dengan mengedepankan komunikasi lintas sektor.

Editor : Donald Karouw

Halaman : 1 2

Follow Berita iNewsPapua di Google News

Bagikan Artikel:

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.