Tukang Ojek Tewas Ditembak KKB Papua, Pelaku Pura-Pura Jadi Penumpang
Rabu, 22 Maret 2023 - 16:19:00 WIT
“Penembakan tersebut dilakukan oleh dua orang, satu pelaku yang menembak korban dan satunya yang membantu pelaku pertama untuk menembak korban,” katanya.
Benny juga menyampaikan, korban dibawa anggota satgas TNI-Polri menuju Puskesmas Ilaga untuk diambil tindakan perawatan, namun dalam proses perawatan di Puskesmas Ilaga, korban dinyatakan meninggal dunia.
“Jenazah akan diberangkatkan besok ke Kampung halamannya di Jennae Kabupaten Soppeng Provinsi Sulawesi Selatan untuk dimakamkan,” kata dia.
Benny menegaskan jika saat ini Polres Puncak menggencarkan patroli di sekitar Kota Ilaga, dan masih mendalami kasus penembakan tersebut.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto