Wali Kota Jayapura, Papua, Benhur Tomi Mano (Antara)

JAYAPURA, iNews.id - Pembelajaran tatap muka untuk jenjang Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Jayapura dimulai per 1 April 2022. Pemberlakuan PTM 100 persen tersebut seiring dengan angka kasus Covid-19 di wilayah itu yang terus menurun.

"Berdasarkan data Tim Satgas Covid-19 Kota Jayapura per 27 Maret 2022 angka kasus tercatat 21 pasien," kata Wali Kota Jayapura Benhur Tomi Mano, Senin (28/3/2022).

Menurut BTM, jika ke depannya semua pasien sembuh, Kota Jayapura akan kembali nol kasus untuk Covid-19.

"Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) sebagai tempat isolasi terpusat pasien Covid-19 pun akan ditutup, jika semua pasien sudah sembuh," ujarnya.


Editor : Nani Suherni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network