get app
inews
Aa Text
Read Next : Buron 4 Tahun, Maam Taplo Anggota KKB Pembunuh Nakes Gabriella Meilani Ditangkap

3 Daerah Otonom Baru di Papua Dipastikan Ikut Pemilu 2024

Senin, 18 Juli 2022 - 15:08:00 WIT
3 Daerah Otonom Baru di Papua Dipastikan Ikut Pemilu 2024
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian (Foto Kemendagri).

JAKARTA, iNews.id - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian memastikan tiga Daerah Otonom Baru (DOB) yang berada di Papua akan ikut Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Ketiga DOB itu yakni Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan.

"Itu otomatis nanti (ikut Pemilu 2024). Kan di undang-undangnya (dicantumkan), mereka pasti ikut lah," ujar Tito, Senin (18/7/2022). 

Lebih lanjut, Tito mengatakan, berbeda halnya dengan wilayah Papua Barat Daya yang masih diusulkan di parlemen. Menurut Tito, dirinya belum bisa memastikan terkait ikut tidaknya wilayah tersebut. 

"Papua Barat Daya kan masih in progress, kalau anggaran cukup dieksekusi, kalau anggarannya enggak, di tahun yang lain," katanya. 

Seperti diketahui, DPR secara resmi mengesahkan tiga Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Daerah Otonomi Baru (DOB) menjadi UU, terkait pemekaran wilayah di Provinsi Papua. Hal ini diputuskan dalam rapat Paripurna Masa Persidangan V Tahun Sidang 2021-2022, Kamis (30/6/2022).

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut