get app
inews
Aa Text
Read Next : Terungkap Motif Oknum TNI Tikam Pria hingga Tewas, Cemburu Istri Diantar Korban

Pasukan TNI Buru KKB OPM yang Bakar Sekolah di Okbab Pegunungan Bintang

Senin, 15 Juli 2024 - 13:34:00 WIT
Pasukan TNI Buru KKB OPM yang Bakar Sekolah di Okbab Pegunungan Bintang
Kepala Penerangan Kodam XVII Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan. (Foto: iNews/Fredy Nuboba)

JAKARTA, iNews.id - Pasukan TNI memburu gerombolan yang diduga anggota Organisasi Papua Merdeka (OPM) atau kelompok kriminal bersenjata yang membakar bangunan sekolah di Kampung Borban, Distrik Okbab, Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua Pegunungan. Peristiwa pembakaran sekolah ini terjadi pada Sabtu (13/7/2024) pukul 11.30 WIT.

Kapendam XVII Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan mengatakan, pihaknya saat ini sedang memburu para pelaku pembakaran SMP Negeri Okbab tersebut.

"Aparat keamanan saat ini sedang mengejar gerombolan OPM yang membakar sekolah. Usai membakar mereka kemudian melarikan diri," ujar Letkol Candra, Senin (15/7/2024).

Dia menyayangkan aksi pembakaran SMP Negeri Okbab oleh gerombolan OPM. Dia menduga aksi pembakaran tersebut dilakukan sengaja agar anak-anak di Distrik Okbab tidak bisa sekolah.

"Aksi pembakaran sekolah berulang dan memang OPM menginginkan anak-anak tidak sekolah. OPM ini menghancurkan masa depan anak-anak yang sejatinya punya semangat dan antusiasme tinggi untuk bersekolah," katanya.

Aksi teror dan pembakaran kembali dilakukan Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Tanah Papua. Kali OPM membakar sekolah di Pegunungan Bintang (Pegubin), Papua Pegunungan.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut