Pimpin Sertijab, Danrem 172/PWY Minta Komandan Satuan Tumbuhkan Jiwa Korsa Prajurit
WAMENA, iNews.id – Komandan Satuan diminta mampu menumbuhkan semangat dalam bertugas dan jiwa korsa yang baik kepada prajurit. Semangat dan kedekatan dengan anggota agar prajurit selalu setia serta tidak terlibat pelanggaran yang dapat merusak citra satuan.
Pernyataan itu disampaikan oleh Komandan Korem (Danrem) 172/PWY Brigjen TNI Dedi Hardono saat memimpin upacara serah terima jabatan (serijab) Komandan Batalyon Infanteri 756/Wimane Sili dari Letkol Inf Irawan Setia Kusuma kepada Mayor Inf Gunawan di Lapangan Upacara Mako Yonif 756/WMS, Distrik Hubikosi, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Selasa (20/6/2023).
“Kemudian komandan satuan harus selalu dekat dengan prajurit, tumbuhkan semangat dalam bertugas dan jiwa korsa yang baik, sehingga prajurit akan selalu setia serta tidak melaksanakan pelanggaran yang dapat merusak citra satuan,” ujar Brigjen Dedi Hardono dalam keterangannya dikutip, Kamis (22/6/2023).
Pada kesempatan itu, dia juga mengingatkan agar Mayor Inf Gunawan selaku Komandan Batalyon Infanteri 756/Wimane Sili agar segera beradaptasi dengan lingkungan satuan.
“Saya bangga dan salut dengan para prajurit dan Persit 756/WMS sebab telah bertugas di Tanah Papua ini dengan tulus ikhlas meski dengan keterbatasan yang ada dan tidak semua orang dapat melakukan hal tersebut,” ucapnya.
Dia meminta kepada para prajurit agar selalu menjaga keharmonisan dalam keluarga. “Apapun kendala dan permasalahan dalam keluarga diselesaikan dengan sebaik-baiknya. Keharmonisan dalam keluarga tentunya akan berimbas pada pelaksanaan tugas para prajurit," katanya.
Editor: Kurnia Illahi