5 Fakta Anton Gobay Pilot Pemasok Senjata ke KKB, Nomor 3 Pernah Foto Bersama Lukas Enembe
3. Pernah berfoto bersama Lukas Enembe
Seusai penangkapan beredar foto Gubernur Papua Lukas Enembe berfoto bersama sejumlah pilot. Satu di antaranya ada Anton Gobay, berdiri di belakang tak jauh dari posisi Lukas Enembe yang duduk di tengah.
Sejauh ini belun diketahui kapan pengambilan foto tersebut maupun hubungan antara keduanya.
"Masih didalami," kata Kadiv Hubinter Polri Irjen Krishna Murti.
4. Kapolri kirim tim khusus ke Filipina
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintahkan Kadiv Hubinter Irjen Pol Krishna Murti mengerahkan tim khusus ke Filipina. Tujuannya untuk menyelidiki kasus satu (WNI) yang ditangkap otoritas Filipina.
"Sesuai arahan pimpinan (Kapolri) tim dari Hubinter, Bareskrim, dan BIN berangkat ke Filipina untuk berkoordinasi dengan KBRI dan kepolisian Filipina melakukan joint investigasi untuk mendalami kasus tersebut," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo, Senin (9/1/2023)
Dedi mengungkapkan yang bersangkutan tidak dapat memberikan dokumen yang sah kepemilikan senjata kepada kepolisian Filipina sehingga dilakukan penahanan.
"Para pelaku tidak dapat menunjukkan dokumen kepemilikan senjata api atau ilegal sehingga ditahan oleh polisi setempat guna proses lebih lanjut," ucapnya.
Editor: Donald Karouw