4 Pejabat Utama, 2 Pamen dan 2 Kapolres Polda Papua Dapat Promosi Jabatan
JAYAPURA, iNews.id – Empat pejabat utama, dua perwira menengah (pamen) dan dua kapolres di Polda Papua mendapatkan promosi jabatan. Promosi tersebut berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2865-2866/XII/KEP/2022 tanggal 26 Oktober.
Kombes Pol Mulyadi yang sebelumnya menjabat Karorena Polda Papua menempati jabatan baru sebagai Karorena Polda Aceh. Jabatan sebelumnya di Karorena Polda Papua digantikan oleh Kombes Pol Ary wahyu Widijananto yang sebelumnya menjabat sebagai Karorena Polda Papua Barat.
Kemudian, Dirreskrimum Polda Papua yang sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol. Arif Bastari kini digantikan oleh Kombes Pol Achmad Fauzi yang sebelumnya menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Sabhara Baharkam Polri.
Selanjutnya, jabatan Kabid Propam Polda Papua yang sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol Gustav Robby Urbinas digantikan oleh AKBP Roy Satya Putra yang sebelumnya menjabat sebagai Wadir Binmas Polda Kaltim.
Kombes Pol dr. Bambang Pitoyo Nugroho yang sebelumnya sebagai Kabiddokkes Polda Papua Barat diangkat menjadi Kabiddokkes Polda Papua. Dia menggantikan Kombes Pol dr. Narayana yang mendapatkan jabatan baru sebagai Kabiddokkes Polda Jabar.
Auditor Kepolisian Madya TK.III Itwasda Polda Papua yang sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol Bedjo Purwo S digantikan oleh AKBP Supriyagung. Sebelumnya dia menjabat sebagai Wadirresnarkoba Polda Papua.
Editor: Kurnia Illahi